Notification

×

Iklan

Iklan

Tuntut Junimart Girsang Minta Maaf, Ratusan Kader Pemuda Pancasila Demo di Depan Kantor DPRD Paluta

Rabu, 01 Desember 2021 | 01:14 WIB Last Updated 2022-05-27T16:53:49Z

Foto : Ratusan kader Pemuda Pancasila unjuk rasa didepan DPRD Padang Lawas Utara, (30/11). (Istimewa)

PADANG LAWAS UTARA - Ratusan kader ormas Pemuda Pancasila dari Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kabupaten Padang Lawas Utara melakukan aksi unjuk rasa damai didepan kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Padang Lawas Utara, Selasa (30/11/2021).

Aksi unjuk rasa damai yang dipimpin langsung Ketua MPC Pemuda Pancasila Padang Lawas Utara Jaharuddin Siregar meminta agar Wakil Ketua Komisi II DPR RI Junimart Girsang untuk mencabut pernyataanya dan meminta maaf kepada keluarga besar Pemuda Pancasila melalui media dan datang ke Sekretariat Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pemuda Pancasila.

"Kami minta Partai PDI Perjuangan untuk memberikan sanksi tegas kepada saudara Junimart Girsang karena sudah menciptakan kegaduhan dan berpotensi memecah belah anak bangsa," tambah Sandy Kurniawan Harahap sebagai koordinator aksi.

Setelah 30 menit berorasi di depan kantor DPRD Padang Lawas Utara, Wakil Ketua DPRD Padang Lawas Utara Basri Harahap dan anggota DPRD Padang Lawas Utara Muhammad Amin Siregar dan Samaruddin Harahap kemudian menanggapi aksi dari Pemuda Pancasila.

"Terima kasih kepada MPC Pemuda Pancasila kabupaten Padang Lawas Utara telah melakukan aksi unjuk rasa dengan aman dan tertib, dan apa yang menjadi tuntutan bapak akan kami sampaikan ke DPR RI dan meneruskannya ke DPP Partai PDI Perjuangan," ujarnya saat menanggapi aksi dari Pemuda Pancasila.

Dalam aksi tersebut, MPC Pemuda Pancasila juga menyerahkan pernyataan sikap dari MPC Pemuda Pancasila kabupaten Padang Lawas Utara kepada Wakil Ketua DPRD Kabupaten Padang Lawas Utara Basri Harahap sebelum membubarkan diri.(Ar)

×
Berita Terbaru Update